-->

Jatuh Cinta Pada ASUS VivoBook Ultra A412 Membuat Hidupku Berwarna







Kamu tidak akan pernah mengerti apa itu cinta, hingga kamu menemukan dia yang mengerti keinginan dan kebutuhanmu.
- Annisa Tang -











Seperti aku dan ASUS, ibarat dua sejoli yang susah terpisahkan semenjak aku belum mengenal dunia 'emak-emak' yang kata orang "rating kiri, belok ke kanan" ataupun sebaliknya. Bisa dimaklumi ya, 'emak-emak' banyak pikiran, bukan sengaja sembrono membawa kendaraan, tetapi bisa jadi saat dia harus bepergian, pikirannya belum sepenuhnya berada di situ, sedang memikirkan jemuran yang lupa diangkat sebelum berangkat misalnya atau biaya operasional rumah yang belum dibayar padahal sudah tanggal jatuh tempo, hahaha.

Intermezzo, aku bukan tipikal 'emak' yang digambarkan oleh sebagian besar netizen di Indonesia kok, dan tentunya image buruk yang melekat mengenai 'emak-emak' naik motor matic adalah PR kita bersama ya para emak strong, untuk menghilangkannya. Harus tetap safety dong saat membawa kendaraan agar sampai ke tujuan dengan selamat, sehat, dan sentosa.

Bergelut di dunia tulis - menulis sejak kelas 4 SD dan terjun ke dalam dunia blogging sejak tahun 2009, tentunya aku dan fasilitas untuk menjalani kegemaranku itu tidak dapat dipisahkan satu sama lainnya. Mulai dari pena dan buku tulis, lalu mengenal mesin ketik, kemudian CPU (Central Processing Unitplus monitornya yang settle down (tidak bisa mobile) di samping dayanya yang memakan listrik sangat besar, dan yang terakhir barulah Laptop.


Ini adalah duniaku.
Caraku bercerita adalah melalui goresan pada kertas putih, berharap tanpa perlu bibirku terbuka, kau tetap mengerti warna warni suasana hatiku.

Setelah sekian lama aku menjelajah dalam semesta, menikmati perjalanan hidup yang terus berkembang, mengalami perubahan dari masa ke masa, pilihanku jatuh pada Laptop ASUS.

Kenapa Memilih ASUS?


- ASUS Adalah Brand Motherboard No 1 Di Dunia -

ASUS telah menjual lebih dari 500 Juta Motherboard sejak tahun 1989. Sekarang ini, 1 dari 3 komputer yang terjual di dunia menggunakan Motherboard ASUS. Motherboard merupakan kunci kualitas dari kehandalan suatu PC notebook dan ASUS memiliki kualitas serta kehandalan yang baik.

- ASUS Adalah Salah Satu Perusahaan Teknologi Informasi (TI) Paling TOP Di Dunia -

ASUS berada pada peringkat 10 dalam kategori Elektronik Konsumer sebagai 'Perusahaan paling Inovatif 2010' yang diberikan oleh Fast Company, media publikasi yang selalu memantau perkembangan web dan industri teknologi dunia.

- Teknologi Ramah Lingkungan Dari ASUS -

ASUS terus menjadi industri yang terdepan dalam menghasilkan teknologi yang ramah lingkungan, dan merupakan yang pertama di dunia dalam meraih sertifikat European Union (EU) Flower Eco untuk komputer desktop dan sertifikat Energy using Power (EuP) untuk notebook.

- ASUS No 1 Dalam Kualitas Dan Pelayanan -

ASUS menjaga kesempurnaan dalam setiap produk dan secara konsisten telah memenangkan berbagai penghargaan untuk kualitas maupun inovasi. Hal ini terbukti dengan diberikannya penghargaan sebagai perusahaan yang memiliki kualitas dan pelayanan terbaik oleh The Wall Street Journal Asia.

- Sering Mendapatkan Penghargaan -

Pada tahun 2018 saja (dalam 1 tahun), ASUS menerima sebanyak 4511 penghargaan yang diberikan oleh organisasi teknologi terpandang dan media IT sedunia, sebagai bukti komitmen terhadap inovasi, desain, dan kualitas.


Dia yang masih setia mendampingiku hingga kini, sangat kokoh dan paling mengerti aku, karena wanita selalu ingin dimengerti.

- Tangguh Seperti Seorang Militer -

Seri Zenbook terbaru, selain sudah melalui uji coba internal ASUS, juga telah mengantongi sertifikasi Military Grade MIL-STD-810G karena lolos dalam berbagai pengujian ekstrem termasuk pengujian pada ketinggian dan kelembapan ekstrem, menandakan bahwa laptop ASUS ini telah memiliki durabilitas tinggi dan memegang komitmen untuk terus berinovasi.



Kalau aku, sudah pasti tak lolos sertifikasi uji militer nih, tidak tahan dingin. Oops! ^_^

ASUS yang kugunakan saat ini adalah A43S Series. Keunggulan utama yang paling aku rasakan saat ini adalah Ice Cool (Keep Palm Rest Cool) dimana meski Laptop ASUS ku hidup lama, Rest Area tempat biasa kita meletakkan tangan ketika menggunakan Laptop tetaplah dingin.

Apalagi sejak aku menjadi 'emak-emak' alias sudah punya anak, bahkan kini Single Fighter with two kids! Wow! Dengan kondisi anak kedua masih menyusui.

Seringkali saat aku sedang mengetik di malam hari, si bayi terbangun dan merengek membuatku terpaksa harus menunda kegiatanku sejenak, namun biasanya selalu kebablasan ikut merem. Satu hingga dua jam kemudian barulah terbangun dan teringat harus segera menyelesaikan tulisan yang deadline-nya mepet. Bersyukurlah memiliki Laptop dengan teknologi Ice Cool.

Disamping itu ia juga memiliki kelebihan yaitu keyboard cover-nya terbuat dari Aluminium Tough yang Scratch Resistant (tahan gores). Tampilannya pun elegan, dengan layar 14 inchi, membuatku nyaris tidak pernah meninggalkannya di rumah.

Ya, harus diakui, bahwa wanita jaman now dan jaman old sudah berbeda. Perempuan jaman dahulu dikondisikan untuk menjadi wanita dalam rumah, sekedar mengurus suami, anak, dan rumah tangga, tidak pergi keluar untuk bergaul apalagi bekerja dengan mobilitas tinggi.

Jaman sekarang, setiap orang melakukan aktivitas mobile, bisa dikatakan sebagai 'nomaden', anak IPS pasti tahu istilah ini.

Nah, seorang penulis dan sebuah perjalanan adalah satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan, karena ia butuh itu untuk meng-upgrade ilmunya, pergaulannya, pengalamannya, agar buah karya yang ia hasilkan tidaklah monoton dan semakin baik seiring waktu.

Tidak harus keluar negeri atau keluar kota, perjalanan yang rutin di dalam kota pun sangat berharga bagi seorang penulis, dimana aku selalu menyediakan buku catatan dan bolpoin di dalam tasku, untuk mencatat setiap peristiwa yang aku alami dalam perjalananku. Maunya sih tanpa absen (selalu) menenteng Laptop kemana-mana, tapi lumayan juga berat Laptop yang kumiliki saat ini tersebut, sekitar 2,5 kilo.


Hai angin, bisikkan padanya sebuah gagasan penghantar rindu, agar aku lupa bahwa itu berat, karena kamu membuatnya menjadi ringan, bersama ASUS VivoBook Ultra A412.

Keinginan untuk memiliki Laptop yang fleksibel dan sangat memungkinkan mendukung kegiatan mobilitasku, sudah terjawab dengan kehadiran Mbak Katerina selaku Zen Creator dan Travel Blogger, Mas Afit selaku Digital Nomads, dan Mas David Windra selaku ASUS Account Manager, pada tanggal 7 September 2019 di Aston Balikpapan Hotel And Residence.

Mereka semua pengguna Laptop ASUS dan mereka datang untuk mensosialisasikan gadget tersebut kepada kami, para Penulis dan Blogger di Kota Balikpapan, dimana Laptop tersebut diyakini dapat memudahkan pekerjaan kami.

Mbak Katerina atau biasa dikenal oleh para follower-nya sebagai Rien alias Travelerien, seorang Travel Blogger sekaligus Zen Creator, yang berjiwa muda, cantik, selalu penuh semangat dan terlihat sangat Percaya diri.
Zen Creator sendiri adalah sebutan bagi anggota Komunitas Kreatif pengguna Zenbook.

Beliau pengguna setia ASUS loh! Dan pada kesempatan kali ini beliau menceritakan/berbagi pengalaman yang memudahkan pekerjaannya sebagai Travel Blogger bersama ASUS.

Pada moment ini, Mas Afit dan Mas David juga berhasil meyakinkanku bahwa ASUS Vivobook Ultra A412 adalah pilihan yang paling tepat untukku.


Kalau katanya Mas David nih, "Pergi ke Kota Melak mencari duren, dibawa pulang untuk seseorang yang khusus, jangan ngaku jadi orang keren, kalau Laptop-nya belum pakai ASUS."

Kalau kata orang, 'Tak Kenal Maka Tak Sayang', lalu 'Dari Mata Turun Ke Hati', mungkin ini yang aku rasakan saat ini. Aku jatuh cinta dengan The World Smallest 14 Inch Colorful ASUS VivoBook Ultra A412.

Warna-warni Dunia ASUS VivoBook Ultra A412.

ASUS VivoBook Ultra A412 ini mengusung tema Laptop 14 Inch terkecil di dunia dengan 4 warna pilihan, yaitu Coral Crush, Peacock Blue, Slate Grey, dan Transparent Silver. Disamping Highlight Design yang membuat tampilannya sangat menarik hati setiap orang yang melihatnya.




Pilihanmu menunjukkan siapa dirimu. Transparent Silver memberikan tampilan yang ramping dan canggih karena memiliki fitur Numberpad dengan cahaya numeric pada keypad sehingga memudahkanmu mengetik angka, membuatmu terlihat lebih 'wah' dan keren. Slate Grey membuat tampilanmu lebih elegan dan bersahaja. Peacock Blue untuk kamu yang aktif karena memiliki opsi unik yang berubah warna saat kamu melihatnya dari sudut yang berbeda. Bagi kamu yang suka terlihat menonjol, ada Coral Crush dengan warna yang cerah dan hasil akhir yang cerah juga, sangat sesuai untuk kamu yang optimis serta penuh percaya diri.

Desain NanoEdge Dan Mudah Dibawa Kemana Saja.

Ini adalah keunggulan utama dari Laptop yang mengklaim dirinya sebagai Laptop 14 Inch terkecil di dunia sehingga sesuai bagi pengguna dengan mobilitas tinggi, yaitu Desain NanoEdge di empat sisi layarnya dimana ia adalah teknologi eksklusif yang membuat bezel layar VivoBook Ultra A412 tampil dengan ukuran 5,7 mm sehingga nyaris terlihat tanpa bingkai. 

Berkat bezel layar yang mampu memperkecil dimensi bodi keseluruhan serta menghadirkan screen to body ratio sampai 83-87 persen, A412 ini memperoleh gelar The World's Smallest Colorful 14 Inch Ultrabook, dengan panjang 32 cm dan lebar 21 cm, sehingga sekilas tampak seperti ultrabook yang besar layarnya 13 Inch, jauh lebih kecil daripada pendahulunya.

Kapasitas ruang meja yang semakin sedikit digunakan membuat lebih banyak ruang untuk kamu bergerak cepat.

Kehidupanmu yang berpindah-pindah dari satu lokasi ke lokasi lainnya, aktivitas yang tidak hanya duduk diam di satu tempat, membuatmu membutuhkan Laptop yang tidak membebanimu.




VivoBook A412 memiliki dimensi yang ringkas, compact, dan sangat ringan karena hanya berbobot 1,5 Kg sehingga cukup dimasukkan ke dalam tasmu untuk komputasi dimana dan kapan saja.

Fitur Premium Ergolift Design.

Ergolift Design adalah mekanisme khusus yang membuat bagian utama bodi VivoBook Ultra A412 terangkat dan membentuk sudut 2 derajad sehingga membuat posisi keyboard-nya menjadi lebih ergonomis dan nyaman saat digunakan.

Ergolift Design ini juga membuat sistem pendingin di VivoBook Ultra A412 ini menjadi lebih optimal karena bodinya yang sedikit terangkat membuat adanya rongga yang dapat memperlancar sirkulasi udara pada sistem pendinginnya. Dengan demikian Hardware-nya pun bekerja lebih optimal.



Comfort Typing Keyboard.

Selain bentuk tempatannya yang sedikit dimiringkan dengan adanya fitur Ergolift sehingga mengetiknya lebih nyaman, Keyboard ASUS Ultrabook A412 ini juga memiliki fitur Backlit Keyboard dimana tetap dapat melakukan pengetikan dengan cahaya minim sekalipun.

Performa Andal Laptop Anti Mainstream.

Keberadaan Chip Grafis NVidia GForce MX250 yang juga ditenagai oleh VRAM GDDR5 sebesar 2 GB membuat Ultrabook A412 ini tampil menarik karena memiliki kemampuan grafis yang baik sehingga dapat digunakan untuk berbagai pekerjaan yang membutuhkan kemampuan grafis ekstra seperti Video Editing.

Sementara dari sisi processor, VivoBook Ultra A412 ini mengandalkan sistem Intel Core i7-8565U (Whisky Lake). Prosesor generasi ke 8 ini hadir dengan ukuran kecepatan Base Clock 1,8GHz dan Boost Clock hingga 4,6GHZ.

Prosesor ini juga menggunakan konfigurasi 4 core 8 thread dan memiliki TDP  (Thermal Design Power) hingga 15 Watt yang artinya cukup hemat daya.

Oleh karenanya, ia jauh di atas kata mainstream.
Windows 10 Original Pre-Install Dengan Fitur Windows Hello Sebagai Keamanan.

Windows 10 adalah OS tercanggih dari Microsoft saat ini!

Keunggulan dari Windows 10 itu sendiri adalah kemampuan multitasking layaknya mobile, dimana pada windows lain kamu harus membuka tutup dan minimize aplikasi atau software berjalan untuk menyelesaikan suatu tugas, sedangkan pada Windows 10 ini kamu bisa membuka beberapa aplikasi dan software dalam 1 layar tanpa perlu menutup aplikasi sebelumnya sehingga semua aplikasi bisa dipantau secara optimal.

Adanya aplikasi command atau perintah pada Windows 10 juga memungkinkan kamu berinteraksi secara langsung dengan Laptop. Melalui aplikasi ini, kamu dapat mengetikkan perintah untuk melakukan berbagai tugas atau menyelesaikan trouble pada perangkat melalui fitur help baik secara offline maupun online.

Windows Hello dengan True Key dan Fingerprint - nya.

Windows Hello adalah cara yang lebih pribadi untuk mendapatkan akses masuk secara instan ke perangkat Windows 10 melalui ekstensi True Key yang terintegrasi dengan Windows Hello yaitu hanya melalui tampilan (pengenalan wajah) atau sentuhan (sidik jari) dengan teknologi Fingerprint. Kamu akan mendapatkan keamanan tingkat perusahaan tanpa perlu mengetikkan kata sandi.



Berikut langkah-langkah untuk menggunakan Windows Hello, diawali dengan membuka: Setting, kemudian Account dan Sign-in Options.





ASUS Super Hybrid Engine II Dengan Daya Tahan Baterai Dan Fitur Fast Charging-nya

ASUS Super Hybrid Engine II eksklusif dengan Instan On untuk resume hanya 2 detik, waktu standby hingga 4 - 5 kali lipat, back up data dan recovery otomatis, sehingga daya tahan baterai 25 persen lebih lama.

Ultrabook A412 ini menggunakan High Quality Batteries  yang memungkinkan untuk pemakaian hingga 10 jam non stop.

Fitur Fast Charging yang membuat baterai terisi 60 persen dalam waktu hanya 49 menit.

Fitur Video ASUS Tru2Life.

Sebuah fitur yang fungsinya untuk menganalisa pixel dalam gambar, serta pixel di sekitar setiap pixel untuk menentukan penyesuaian apa yang harus dilakukan untuk meningkatkan kualitas gambar secara keseluruhan.

Tru2Life dapat mengatasi noise pada gambar dan menghasilkan gambar yang lebih bersih.


Sonic Master Yang Memanjakan Telinga.

ASUS seri ini akan tampil mempesona dengan audio yang luar biasa karena sudah menggunakan Teknologi Sonic Master yang dikembangkan bersama ahli audio Bang and Olufsen ICEpower(R) ditambah dengan integrasi Waves Maxx Audio 3, yang akan menambah keindahan suara sehingga dapat memanjakan telingamu.


Konektivitas Yang Memudahkan Aktivitasmu.

Hubunganmu dengan seluruh dunia menentukan siapa kamu. Vivobook ini membantumu menjangkau dunia dengan semua I/O (Input/Output) Port yang kamu butuhkan.

Meski masih disediakan juga USB 2.0 dan USB 3.1 Gen 1 pada perangkat ini, namun tidak lupa juga ASUS Vivobook Ultra A412 melengkapinya dengan USB C 3.1 yang memiliki colokan simetris sehingga pengguna tidak kebingungan  saat memasang dan daya transfer data yang jauh lebih cepat daripada generasi USB sebelumnya, sehingga tidak berat untuk membuka hardisk eksternal sekalipun.

Selain itu, ASUS juga melengkapinya  dengan Port HDMI dimana HDMI itu sendiri singkatan dari High Definition Multimedia Interface dimana biasa digunakan untuk transmisi sinyal suara dan gambar/video dengan kualitas HD menggunakan kabel konektor HDMI.

Slot Micro SD Card yang memudahkanmu untuk memindahkan hasil foto dari kamera yang sebagian besar menggunakan memory Micro SD Card.

Dan tentunya combo audio jack pun tetap ada.


Memory ASUS Vivobook Ultra A412.

ASUS Vivobook Ultra A412 ini sudah menggunakan RAM 4GB DDR4 2400MHz dan tersedia 1 kali slot upgrade kapasitas total menjadi 12GB.

Kemampuan memory-nya sendiri adalah SSD (Solid State Drive) up to 256GB, sementara HDD (Hard Disk Drive) up to 2TB.

Keunggulannya tersebut membuat ASUS tipe ini Shorter Load Times And More Storage Space.

Harga ASUS Vivobook Ultra A412 ini start from Rp.7.599.000,- dengan 2 tahun garansi global!


Kamu dan setiap orang pasti tahu apa dan bagaimana itu cinta.
Cinta itu universal, bukan hanya sekedar berkisah antar dua pasangan, pria dan wanita yang saling membutuhkan, melainkan juga cinta pada pekerjaan, cinta pada dunia travelling, cinta pada aktivitas bercerita baik melalui lisan maupun tulisan, dan sebagainya.
Aku sendiri mencintai keluargaku, mencintai pekerjaanku sebagai seorang penulis dan blogger, mencintai duniaku yang aktif berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya guna mencari pengalaman hidup dan memberi warna lain bagi anak-anakku, serta mencintai dia yang kelak akan selalu mendampingiku dalam setiap aktivitas.
Ya, ASUS Vivobook Ultra A412 ini yang paling mengerti apa keinginan dan kebutuhanku. Ia dapat kubawa selalu dalam tasku, menemani hariku tanpa mengabaikan hal-hal lain yang juga kucintai.
Aku yakin, kamu pun pasti merasakan hal yang sama setelah mengenalnya lebih dekat. Karena hidup ini bukan hanya satu warna, untuk itu jangan biarkan ia redup, melainkan selalu tambah warna baru dalam menjalaninya.


Jangan lupa juga kunjungi website resmi ASUS Indonesia secara berkala untuk mengetahui produk baru dan inovasi yang diluncurkannya serta akun-akun sosial medianya antara lain:
- Instagram @asusid
- Twitter @ASUS_Indonesia
- Facebook @ASUSIdOfficial


Sumber Referensi Tulisan:




4. Foto Pendukung: Asus Indonesia,  Dokumen Pribadi Annisa Tang dan Edit oleh Annisa Tang.

5. ASUS Product Guide April-June 2019.

You Might Also Like

8 comments

  1. Baca ulasannya mengenai ASUS VivoBook Ultra A412 cukup lengkap. Apalagi ditambahin bumbu2 dalam bentuk foto Kak Kate, makin ketjeh artikelnya. Salam cinta ya Kak, eh salah maksudnya salam kenal. :-D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih sudah mampir, Mas, heheheee, salam kenal juga. Salam kenal satu pulau.

      Hapus
  2. Keren banget sih mbak penjelasannya tentang asus, tanggung jawab hayooo aku juga mulai jatuh cinta pengen memilikinya ...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waduh, kita jatuh cinta pada sosok yang sama nih Mbak, semoga cinta kita berdua tidak bertepuk sebelah tangan ya. Biar sosoknya sama, pilih warna yang berbeda supaya sama-sama komplit ya? Hehehee ...

      Hapus
  3. Emang bikin jatuh cinta produk ASUS ini ya, Mbak. Saya pun kepincuuut banget :-)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nah, itu dia Mbak. Waduh, terpaksa harus adakan kompetisi nih untuk mendapatkan cintanya, karena bukan hanya 20 orang yang akan memperebutkannya, melainkan ratusan hingga ribuan orang di seluruh dunia pasti juga jatuh cinta setelah mengenalnya.

      Hapus
  4. Jatuh cinta emang berjuta rasanya dan nular pulaaaa yaaaa... seru ih bikin blushing2 jadinya 😍

    BalasHapus
    Balasan
    1. Itu dia Mbak, apalagi jatuh cinta pada sosok yang sama. Duh, semoga cinta kita berbalas ya, kalau tidak pasti sakitnya disini. (nunjuk dada) T_T

      Hapus