Langkah awal menjadi seorang Film Maker. Desain Gambar: Pribadi |
Sejak bergabung dengan Workshop Film Pendek pada tahun 2020, dan kemudian berlanjut dengan Workshop Akting bersama Bengkel Akting Kuma (BAK) pada tahun 2022 yang keduanya diadakan oleh Disporapar Balikpapan bersinergi dengan e-Kraf dan Sineas Balikpapan, membuatku semakin tertarik di dunia ini.
Mendadak aku punya mimpi untuk dapat menciptakan sebuah film atau berakting dalam sebuah film, dimana ternyata keduanya bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan, meskipun hanya untuk sebuah film pendek.
Apalagi setelah Workshop Akting akhir tahun lalu dilaksanakan, aku dan teman-temanku mendirikan bengkel akting sendiri yang kami namakan dengan Rumah Akting Balikpapan sejak awal tahun 2023.
Di Rumah Akting Balikpapan ini kami latihan akting sekaligus berlatih untuk membuat sebuah video cerita, jadi kemampuan kami untuk menggali sebuah ide cerita dan menuangkannya ke dalam bentuk skenario juga terasah.
Seperti yang aku ceritakan pada tulisanku sebelumnya juga dimana beberapa teman-teman yang tergabung dalam Rumah Akting Balikpapan juga dapat mengikuti Scene 2023 Master Class dimana kami diajarkan untuk menuangkan ide cerita ke dalam Pitch Deck agar layak untuk dipresentasikan kepada Production House (PH).
Nah, buat yang belum familiar dengan Pitch Deck, bisa disimak di bawah ini ya?
Pitch Deck Film
Pitch Deck itu bisa dibilang sebuah rancangan dalam bentuk slide presentasi, sehingga bisa diartikan pula bahwa Pitch Deck Film itu merupakan rancangan atau bayangan pengaplikasian ide cerita yang sedang kita ajukan ke dalam slide presentasi.
Susunan dalam Pitch Deck Film itu biasanya terdiri dari:
- Judul
Aku mengambil satu halaman pertama untuk membuat judul dan menampilkannya dengan menarik, disertai ilustrasi yang berkaitan.
- Project Identity
Project Identity ini merupakan bagian penjelasan mengenai genre, jumlah episode (bila series), durasi film (perepisode jika series), target pasar, serta temanya.
- Prelude
Nah prelude yang dimaksud di sini adalah hal-hal yang melatar-belakangi kita dalam mengangkat kisah tersebut.
- Logline
Ini yang terpenting ya Guys ya, seperti yang sudah aku sampaikan sebelumnya, dimana pihak PH akan melihat logline-nya terlebih dahulu baru memutuskan untuk mengetahui cerita tersebut lebih lanjut atau tidak.
- Premise
Premis ini bentuk panjang dari logline agar pihak PH semakin mengerti tentang alur ceritanya, tapi bentuk pendek dari sinopsis, jadi dalam Pitch Deck Film yang biasanya diminta untuk ditampilkan adalah Logline dan Premise terlebih dahulu.
- Background Caracter
Kalau background caracter ini, cukup ditampilkan untuk tokoh protagonis dan antagonisnya saja, dimana tokoh protagonis nggak perlu baiknya juga kayak malaikat dan antagonis juga tidak harus jahatnya macam setan. Cukup tokoh utama sebagai protagonis yang memiliki tujuan, sementara antagonis merupakan tokoh penghalang si protagonis dalam mencapai tujuannya itu.
- Episodes
Nah kalau ini khusus buat series, misalnya ada 8 episodes drama seri, maka tuliskan saja secara ringkas perepisodesnya ada kejadian apa yang dialami oleh si tokoh utama itu tadi.
- Hierarki Karakter
Hirarki Karakter ini semacam silsilah keluarga dan benang merah saling berhubungannya antara si protagonis dengan tokoh antagonisnya itu seperti apa.
- Story Refferences
Kalau story references ini adalah 2 rekomendasi film yang kira-kira agak mirip dengan cerita yang akan kita tampilkan.
Bikin Pitch Deck Film yuk!
Nah di sini aku ingin memberi gambaran dalam membuat Pitch Deck Film yang sesuai dengan kebutuhan PH.
- Judul
Misalnya saja judulnya adalah Pewaris, maka aku desain saja Pitch Deck-nya sesuai dengan judul tersebut dimana background yang aku gunakan adalah gedung-gedung gemerlap saat malam ditimpa dengan gambar sketsa seorang pria pengusaha.
- Project Identity
Nah karena ini bukan series, maka langsung saja aku tulis durasinya 90 menit, dan target pasarku adalah mereka yang berusia di atas 18 tahun karena akan menampilkan adegan kekerasan dan percintaan juga di dalamnya.
Project Identity. Desain Gambar: Pribadi |
- Prelude
Nah, kalau ini dari sudut pandangku, jadi terserah aku dong ya ingin menulis seperti apa. Kalian pasti punya latar belakang masing-masing kok dalam menciptakan sebuah ide cerita.
Prelude. Desain Gambar: Pribadi |
- Logline
Kalau contoh logline sudah aku berikan pada artikel sebelumnya, kebetulan aku ambil ide yang sama saja untuk contoh ya? Jangan ideku semua dong yang dikeluarkan, heheee.
Contoh Logline yang terdiri dari 59 kata. Desain Gambar: Pribadi |
- Premise
Contoh premise juga sudah ada pada tulisanku sebelum ini, jadi tinggal diaplikasikan saja ke dalam pitch deck.
Premise. Desain Gambar: Pribadi |
- Background Caracter
Dalam background caracter ini bisa dituliskan saja kelebihan dan kekurangan tokohnya khususnya tokoh protagonis dan antagonisnya. Jangan lupa juga direferensikan aktor mana yang sekiranya sesuai untuk memerankan tokoh tersebut agar pihak PH memiliki gambaran nyata tentang karakter para tokoh.
Background Caracter. Desain Gambar: Pribadi |
- Hierarki Karakter
Di sini kita bikin saja silsilah keluarga masing-masing para tokoh dan hubungan antar tokoh satu sama lainnya.
Hierarki Karakter. Desain Gambar: Pribadi |
- Story Refferences
Pilih saja dua judul film yang sudah pernah tayang dimana ceritanya agak mirip dengan ide cerita yang kita ajukan sebagai bahan perbandingan.
Ini cuma contoh ya Teman-teman. Desain Gambar: Pribadi |
Semoga rancangan yang saya buat ini bisa menjadi gambaran Teman-teman yang ingin membuat Pitch Deck Film juga.
Yuk menjadi Film Maker Indonesia.
wah terimakasih banyak atas tipsnya kak, sukses selalu ya :D
BalasHapus